Sunday, November 3, 2013

"Fight Like Ahok"

"Fight Like Ahok" atau "Jadi Jagoan Ala Ahok" adalah judul film dokumenter yang saya saksikan beberapa hari yang lalu . Film dokumenter ini disutradai dan diproduseri oleh Chandra Tamzil dan Amelia Hapsari. Film ini menjadi pemenang dalam ajang festival XXI Short Film Festival 2013.

Film ini bercerita tentang orang yang pada saat ini menjadi wakil gubernur Jakarta, Basuki Tjahaya Purnama atau yang lebih dikenal dengan nama Hakka Ahok dalam perjalanannya dari awal karir politiknya. Ahok memulai karir politiknya dari menjadi DPRD Belitung Timur pada tahun 2003 , lalu menjadi Bupati Belitung Timur tahun 2005, lalu meperlihatkan usahanya dalam berkampanye dalam mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI wakil Provinsi Bangka Belitung pada tahun 2009.

Saya belajar beberapa hal dari film ini , salah satunya adalah kejujuran. Ahok selalu jujur dalam menjalankan tugasnya karena tujuannya untuk menjadi pejabat adalah untuk membantu orang-orang yang butuh dibantu dan mengawasi uang negara agar dapat digunakan untuk kepentingan orang yang membutuhkan.

Saya juga belajar tentang prinsip yang harus dipegang teguh dan selalu menepati janji, tidak hanya di awal-awal saja. Beliau menerapkannya sampai sekarang , dia selalu tegas kepada orang yang memang salah, menepati janji yang dia janjikan di kampanyenya, dan mengaku tidak akan korupsi uang dari siapapun dan dalam bentuk apapun. Beliau memantapkannya dengan menganut slogan "Bersih, Transparan, Profesional" sekarang.

No comments:

Post a Comment